Tuesday 31 August 2010

THIS IS My CHILDREN................

 Oleh-oleh dari pertemuan wali murid dg guru: sharing, dengar pendapat dan konsultasi belajar . Semoga bermanfaat.....dan selalu belajar untuk bisa menjadi orang tua yg lebih baik .....

THIS IS My CHILDREN................

 Anak bukan miniatur orang dewasa, kita hendaknya :


- Tidak memperlakukan anak seperti orang dewasa
- Menghargai usaha dan karya anak
- Menerima dan memaklumi kemampuan anak
- Membangun dan membentuk kepribadian anak yang baik
- Menyediakan dan mengondisikan lingkungan yang baik bagi perkembangan anak.
- Tidak memaksakan kehendak kepada anak.

Bila anak memiliki rasa ingin tahu yang besar ... kita hendaknya :

- Melayani dan menjawab pertanyaan anak dengan bahasa yang mudah dimengerti.
- Membimbing dan mengarahkan anak sesuai dengan keinginan dan kemampuannya
- Merangsang anak agar berani bertanya tentang apa yang ingin diketahui

Bila anak cara pandangannya terbatas (perseptual dan imajinatif) maka kita hendaknya :

- Menggunakan bahasa yang mudah difahami anak
- Berusaha mengkongkritkan sesuatu yang abstrak
- Menggunakan media atau sarana untuk menanamkan konsep
- Menjadi contoh perilaku yang baik bagi anak
- Anak jangan dipaksa memahami dan mengerti permasalahan orang tua
- Diberi bacaan sesuai dengan perkembangan anak.
- Mengahargai pendapat anak
- Sabar dalam memberi penjelasan kepada anak

Anak sebagai individu yang berbeda (Individual deferences), maka kita hendaknya:

- Memahami kondisi setiap anak
- Melayani sesuai kelebihan dan kekurangan masing-masing
- Tidak membandingkan dengan yg lain
- Bersikap adil
- Melakukan pendekatan yang bervariasi

Anak2 dunianya adalah bermain, maka kita hendaknya :

- Membuat suasana belajar sambil bermain
- Menciptakan permainan yang merangsang kreatifitas anak
- Memberi kesempatan anak untuk bermain dengan teman sebaya
- Memberi fasilitas alat bermain dan tempat bermain

Anak motivasinya dari luar dirinya (Stimulator utama:motivasi eksernal), maka kita hendaknya:

- Memberi pujian jika anak melakukan kebaikan atau prestasi
- Menciptakan lingkungan yg baik
- Selalu memberi motivasi
- Memberi teladan / figur yg baik
- Memberi hukuman yg mendidik jika berbuat kesalahan yg ia sengaja
- Memberi nasehat dan kisah2 teladan
- Bersikap yg menyenangkan terhadap anak

anak2 lebih ingin difahami daripada memahami orang lain (orientasi sosial egosentris) maka kita hendaknya :

- Bijak dalam mengelola egonya
- Hargai dan arahkan keinginan anak
- Memberi conoh prilaku menghargai orang lain
- Membiasakan anak bermain / bekerja kelompok
- Membiasakan anak berbagi makanan dengan teman
- Tidak mempermalukan dia didepan teman-temanya

Nurul fikri

Oleh-oleh dari pertemuan wali murid dg guru: sharing, dengar pendapat dan konsultasi belajar . Semoga bermanfaat.....dan selalu belajar untuk bisa menjadi orang tua yg lebih baik .....

ANAK

ANAK

Anakmu bukan milikmu
Mereka adalah putra-putri sang hidup
Yang rindu akan dirinya sendiri
Mereka lahir lewat engkau tetapi bukan dari engkau
Mereka ada padamu,tetapi bukan milikmu

Berilah mereka kasih sayang,
Namun jangan berikan pemikiranmu
Karena pada mereka ada alam pikiran sendiri
Patut kau berikan rumah bagi raganya,namun tidak bagi jiwanya
Sebab jiwa mereka adalah penghuni rumah masa depan yang tiada dapat
kau kunjungi, sekalipun dalam mimpimu

Engkau boleh menyerupai mereka, namun tidak boleh membuat mereka
menyerupai engkau
Sebab kehidupan tidak pernah berjalan mundur ataupun
Tenggelam ke masa lampau
Engkau busur tempat anakmu, anak panah hidup, melesat pergi


Puisi dari acara Family day SDIT Nurul Fikri Sidoarjo
31-10-2010

www.vandabundadea.blogspot.com

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...